Skincare Bayi Mahal, Apakah Selalu Berkualitas? Cek Faktanya!

  • Whatsapp
Skincare Bayi Mahal, Apakah Selalu Berkualitas? Cek Faktanya!

Skincare Bayi Mahal – Setiap orangtua pasti ingin memberikan yang terbaik untuk buah hati mereka, termasuk dalam memilih produk skincare bayi. Namun, ada anggapan umum bahwa produk dengan harga tinggi selalu memiliki kualitas yang lebih baik. Apakah anggapan ini benar?

Menurut dokter spesialis kulit, Arini Astasari Widodo, harga tidak bisa dijadikan patokan untuk menilai kualitas suatu produk, termasuk skincare bayi. “Tentunya yang lebih mahal belum tentu lebih baik. Tapi belum tentu juga yang lebih murah lebih baik,” ujar Arini saat ditemui di Tangerang beberapa waktu lalu.

Produk Skincare Bayi Lokal Berkualitas dan Terjangkau

Di Indonesia, produk skincare bayi lokal dengan harga terjangkau sudah banyak beredar di pasaran. Menurut dr. Arini Astasari Widodo, kualitas produk-produk tersebut bahkan dapat bersaing dengan merek-merek terkemuka di dunia. “Sebenarnya, kita tidak bisa menyangkal kualitas produk lokal yang ada. Ada beberapa faktor yang membuat produk mereka berkualitas, meskipun harganya lebih murah,” ujarnya.

Salah satu faktor yang memungkinkan produk skincare bayi dijual dengan harga lebih rendah adalah skala produksi. Perusahaan besar biasanya memproduksi barang dalam jumlah besar, yang memungkinkan mereka menekan biaya produksi. “Karena perusahaannya besar, mereka memproduksi jutaan produk sekaligus dalam jumlah besar. Jadi, tidak heran kalau mereka bisa menurunkan biaya,” jelas Arini.

Namun, Arini juga mengingatkan para orangtua untuk tidak menjadikan harga sebagai satu-satunya acuan dalam memilih produk skincare bayi. Faktor keamanan dan kecocokan dengan kulit bayi juga harus diperhatikan.

Fokus pada Komposisi dan Keamanan Produk

dr. Arini Astasari Widodo menyarankan agar orangtua lebih memperhatikan komposisi kandungan dan keamanan produk sebelum memutuskan untuk membeli skincare bayi. “Bukan berarti untuk memiliki produk berkualitas harus mengeluarkan kocek yang mahal. Jadi, perhatikan keamanan dan bagaimana hasil uji klinis dari produk tersebut,” jelas Arini.

 

 

Baca artikel dan berita menarik dari Googlywoogly.co

Baca juga artikel seputar Nutrisi dan Perawatan atau berita teknologi dari cuaninaja.com

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *